Tips ketika PC tiba-tiba Mati


Salam pengetahuan, ketika kita menggunakan computer, kadang tanpa ada penyebabnya computer mendadak mati dan tida mau dihidupkan lagi. Tanya, kenapa ?
Tips berikut dapat Anda lakukan untuk pendeteksian dini dan memperbaiki computer yang tiba-tiba mati.
  1. Cek kabel dan pastikan semuanya telah terpasang dengan benar dan tidak ada yang longgar. Misanya seperti kabel power ke monitor, ke motherboard, semuanya perlu anada pastikan terpasang dengan kencang dan mempunyai arus yang cukup untuk menyalakan computer sehingga dapat beroperasi dengan benar. Kita juga lihat apakah kipas pada power supply menyala. Kadang computer menyala namun karena kipas power supply mati maka beberapa saat kemudian power supply tidak bisa menyuplai komponen dalam PC. Akibatnya computer akan mati secara mendadak;
  2. Jika anada sudah memastikan bahwa semua kabel terpasang dengan benar tetapi computer tetap tidak mau menyala, lakukan reset baterai BIOS yang ada di motherboard computer, caranya bisa Anda lihat pada buku manual panduan motherboard;
  3. Anda juga bisa mencopot baterai CMOS dan mendiamkan sebentar, kemudian memasang kembali. Apabila jika jam/waktu yanga ada di komputer sering tidak cocok atau berubah-ubah, itu berarti baterai telah habis dan sebaiknya Anda mengganti dengan baterai yang baru;
  4.  Pastikan juga kipas pada prosessor dan VGA menyala dengan benar. Karena jika kipas tidak menyala dengan benar maka prosesor akan cepat panas dan akibatnya kinerja computer akan menjadi terganggu sehingga computer tiba-tiba mati mendadak;
  5. Cek memori/RAM telah terpasang dengan benar. Pastikan masuk pada slot yang sesuai. Jika terasa sulit, jangan memaksakan namun periksa kembali apakah posisinya sudah benar atau belum; serta
  6. Jika computer masih tidk mau menyala maka teman-teman perlu membawa ke tukang service yang lebih ahli.
Sumber :Eko Priyo Utomo ‘buku, 111 tips trik bongkar rahasia computer & internet’

Comments